SUARA PEMRED – Sanggau. Peran Pos Pelayanan Terpadu (Posyandu) sangat signifikan dalam upaya menurunkan angka stunting di Kabupaten Sanggau. Salah satu kunci utama penurunan stunting adalah keterlibatan kader Posyandu dalam pemantauan gizi balita, ibu, dan wanita hamil. “Peran aktif para kader Posyandu sangat membantu kami dalam memantau kondisi gizi balita dan ibu hamil. Nah, ini merupakan langkah penting dalam mencegah dan menurunkan angka stunting, dimasyarakat Sanggau,” ungkap Kepala Bidang (Kabid) Kesehatan Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Sanggau, Septianus Jonedi, Senin (21/10)…[selengkapnya]