Peringatan HUT BPK RI Ke-63 Di Perwakilan Provinsi Kalimantan Barat

upacara

Pontianak, 18 Januari 2010. Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Republik Indonesia Perwakilan Provinsi Kalimantan Barat dalam rangka memperingati HUT ke-63 BPK melaksanakan serangkaian kegiatan. Kegiatan yang dilaksanakan pada tanggal 16 – 18 Januari meliputi lomba bulutangkis, karaoke dan lomba kebersihan dan kerapihan ruangan.

Puncak acara Peringatan HUT BPK RI diselenggarakan pada tanggal 18 Januari 2010, dimana seluruh pegawai BPK Perwakilan Kalimantan Barat melaksanakan Upacara Bendera yang dipimpin oleh  Drs Mudjijono, Kepala Perwakilan BPK RI Provinsi Kalimantan Barat, bertindak sebagai Pembina Upacara dan Sigit Pratama Yudha, S.H., Kasubag Hukum dan Humas selaku Komandan Upacara. Upacara diikuti oleh Para Pejabat Struktural dan seluruh pegawai di lingkungan BPK RI Perwakilan Provinsi Kalimantan Barat.

Dalam Pidato Ketua BPK yang dibacakan oleh Kepala Perwakilan, Ketua BPK menyatakan bahwa para auditor BPK tidak perlu khawatir dan berkecil hati menghadapi berbagai kemungkinan serangan balik yang akan dilakukan oleh auditee, sepanjang para pemeriksa telah bekerja secara professional berdasarkan standar, kode etik dan peraturan perundangan yang berlaku. Pimpinan BPK akan mem-back-up penuh para auditor yang telah bekerja sesuai dengan standar, kode etik dan peraturan perundangan yang berlaku.

Ketua BPK juga mengajak semua elemen organisasi BPK untuk terus melaksanakan tugas pokok memeriksa pengelolaan keuangan negara dengan penuh tanggung jawab dan lebih profesional dengan tetap menjaga integritas dan independensi dalam rangka memberikan manfaat sebesar-besarnya bagi kemakmuran rakyat.

Rangkaian kegiatan HUT BPK RI di Perwakilan Provinsi Kalimantan Barat ditutup dengan penyerahan hadiah kepada pemenang lomba, penyerahan tali asih kepada mantan pegawai kontrak dan pemotongan tumpeng yang dilaksanakan setelah pelaksanaan upacara berakhir.