Komisi Informasi-DPRD Kalbar sinergi tingkatkan keterbukaan informasi publik

Pontianak (ANTARA) – Komisi Informasi (KI) Kalimantan Barat (Kalbar) menjalin sinergi
dengan Komisi I DPRD Kalbar untuk membahas evaluasi program kerja tahun 2024 serta
rencana strategis KI Kalbar tahun 2025, dengan fokus utama pada peningkatan keterbukaan informasi publik di provinsit itu.
“Pentingnya kerja sama lintas lembaga, termasuk dengan Diskominfo Kalbar untuk
menciptakan transparansi informasi publik yang lebih baik. Rapat ini menjadi momen penting untuk membangun sinergi dengan mitra kerja, terutama dalam mewujudkan keterbukaan informasi publik yang berkualitas di Kalbar,” kata Ketua Komisi I DPRD Kalbar Rasmidi, usai menggelar rapat bersama komisioner KI di gedung DPRD Kalbar, Jumat.

Jan 1