Pontianak (02/09/24) – Badan Pemeriksa Keuangan Perwakilan Provinsi Kalimantan Barat (BPK Kalbar) menyelenggarakan acara Perkenalan dan Silaturahmi Pimpinan BPK dengan Stakeholder se-Provinsi Kalimantan Barat pada hari Senin, 2 September 2024. Perkenalan dan Silaturahmi Pimpinan BPK dengan Stakeholder se-Provinsi Kalimantan Barat dilaksanakan sehubungan dengan ditetapkannya Winner Franky Halomoan Manalu, S.E., Ak., M.Ak., CSFA, CA, ACPA untuk menggantikan Wahyu Priyono, S.E., M.M., Ak., CA, CSFA sebagai Kepala Perwakilan BPK Perwakilan Provinsi Kalimantan Barat. Acara dimulai pada pukul 14.00 WIB, yang diawali dengan sambutan Anggota VI BPK RI selaku Pimpinan Pemeriksaan Keuangan Negara VI BPK, Prof. Dr. Pius Lustrilanang, S.IP., M.Si., CSFA, CFrA, serta dilanjutkan dengan sambutan Pj. Gubernur Kalimantan Barat, dr. Harisson, M.Kes. Acara ini juga dihadiri oleh Jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Provinsi Kalimantan Barat, para Pimpinan DPRD Kabupaten/Kota se-Provinsi Kalimantan Barat, para Bupati/Walikota se-Provinsi Kalimantan Barat, Para Pimpinan Instansi Vertikal Kementerian dan Lembaga di Provinsi Kalimantan Barat, dan para tamu undangan lainnya.
Dalam sambutannya, Anggota VI BPK RI selaku Pimpinan Pemeriksaan Keuangan Negara VI BPK, menyampaikan bahwa mutasi merupakan salah satu kebijakan strategis BPK. BPK Perwakilan sebagai pelaksana BPK atas tugas pemeriksaan pengelolaan dan tanggung jawab keuangan negara, khususnya pemeriksaan atas APBD dan BUMD, harus memastikan bahwa pengelolaan keuangan berjalan secara transparan dan akuntabel. BPK secara terstruktur dan sistematis melakukan promosi, rotasi, dan mutasi yang merupakan upaya penyegaran dalam organisasi yang harus selalu dilaksanakan.
Acara ini dimaksudkan untuk memperkenalkan Kepala Perwakilan BPK Provinsi Kalimantan Barat yang baru. Selain itu, Anggota VI BPK RI selaku Pimpinan Pemeriksaan Keuangan Negara VI BPK, berharap dengan dilantiknya Winner Franky Halomoan Manalu menjadi Kepala Perwakilan BPK Provinsi Kalimantan Barat yang baru, mampu memperkokoh keberadaan BPK di Provinsi Kalimantan Barat, dan memberikan kontribusi nyata dalam turut mewujudkan tata kelola keuangan daerah yang lebih baik di Provinsi Kalimantan Barat, serta kepada para stakeholder di Provinsi Kalimantan Barat, kami juga tetap mengharapkan komunikasi dan kerja sama yang telah berlangsung secara baik, dapat terus terpelihara dengan baik.